RADAR KALTENG.COM, KUALA KURUN – Kejari Gunung Mas (Gumas) ikut juga memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia. Kajari Gumas Koswara SH MH, mengatakan, peringatan hari anti korupsi sedunia di halaman kantor kejari ini, bertujuan sebagai bentuk komitmen, dan keseriusan sebagai aparatur penegak hukum yang memiliki peran sentra dan strategi dalam mewujudkan proses penegakan hukum dalam memberantas korupsi.
“Momentum ini tentu digunakan untuk bersama-sama, meneguhkan kembali komitmen kita selaku aparat penegak hukum, yang memiliki tanggung jawab moral dan etika, untuk tidak hanya menegakkan ketentuan perundang-undangan,”ucap Kowara saat membagikan stiker kepada masyarakat di perempatan jalan di Kuala Kurun, Jumat (08/12/2017).
Menurut pria yang memiliki dua melati di pundaknya itu, melalui momen tersebut dirinya mengajak, segenap warga korps adhyaksa, untuk tetap menjadi bagian yang terintegrasi dan sinergis dengan, kebijakan pemerintah melalui agenda pembangunan nawacita dalam bidang hukum.
Memperkuat kehadiran Negara dalam melakukan reformasi sistem dan penegakan hukum yang bebas korupsi bermartabat dan terpercaya. Karena itu perlu peningkatan integritas dan menjauhi segala bentuk perilaku koruptif.
“Didorong komitmen yang penuh untuk melakukan pelayanan publik dengan dilandasi dengan kejujuran dan keikhlasan untuk mewujudkan masyarakat kita yang sejahtera,” ujar Koswara.
Dia menambahkan, hal tersebut perlunya keterlibatan semua komponen tentunya disadari pemahaman bahwa korupsi merupakan musuh bersama, yang dampaknya secara sistemik merusak sendi – sendi perekonomian untuk menghambat pembangunan.
“Hal tersebut menunjukkan kepada kita, bahwa kerjasama dan kordinasi yang sinergis dan saling terkait antara lembaga penegak hukum yang didukung peran serta masyarakat,”pungkasnya. (nya/ndi)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com