SILATURAHMI - Penjabat Bupati Katingan Sutoyo, S.STP, MAP foto bersama Pengurus dan Anggota PWI Kabupaten Katingan, Senin (26/08/2024). (FOTO: IST)
KASONGAN – Penjabat (Pj) Bupati Katingan Sutoyo, S.STP, MAP melaksanakan silaturahmi dengan Pengurus dan Anggota Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Katingan, Senin (26/08/2024). Perteman santai sekaligus makan siang bersama ini, dilaksanakan di Ruang Rapat Bupati Katingan.
Pada kesempatan itu, Pj. Bupati meminta dukungan dari para insan pers selama dirinya menjalankan tugas di Kabupaten Katingan selama kurang lebih enam bulan kedepan. “Rekan-rekan media harus membantu saya. Saya bekerja tanpa kalian, seperti tidak punya telinga. Saya kerja tanpa kalian, seperti tidak punya mata. Saya kerja tanpa kalian, seperti tidak punya mulut,” ujarnya.
Sutoyo mengaku, memerlukan dukungan dari para jurnalis khususnya yang bertugas di Kabupaten Katingan. Untuk itu, dia mengajak semua untuk sama-sama membangun Katingan melalui peran masing-masing. “Karena saya merasa tidak bisa bekerja sendiri, berpikir sendiri dan tidak bisa mendapatkan informasi sendiri tanpa dukungan dari rekan-rekan media,” tuturnya.
Pj. Bupati juga menyampaikan sejumlah poin penting yang menjadi tugasnya kedepan. Pertama, harus memastikan pelaksanaan Pemilihan kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024 di Katingan dapat berjalan dengan lancar, aman, dan sukses. Kedua, menjamin secara umum pelayanan Pemerintah Kabupaten Katingan kepada masyarakat, bisa tetap berjalan dengan baik.
“Ketiga, Pekerjaan Rumah di Katingan ini contoh seperti rencana pembangunan jalan ke dari Kereng Pakahi ke Kecamatan Mendawai sesuai instruksi Presiden ketika kunjungan ke Katingan dapat dikerjakan. Begitu juga dengan rencana pembangunan rumah sakit yang baru. “Itu harus kita dukung bersama-sama,” ucapnya.
Jadi, lanjut Sutoyo, itu beberapa poin yang akan menjadi tugas bersama. Tugas yang telah diberikan oleh Presiden RI melalui Menteri Dalam Negeri RI, melalui Gubernur Kalimantan Tengah kepada dirinya selaku Pj. Bupati Katingan. “Sekarang, tugas ini menjadi tanggung jawab kita bersama. Termasuk teman-teman media yang nantinya bertugas menyampaikan informasi kepada masyarakat kita,” imbuhnya.
Sementara Ketua PWI Kabupaten Katingan Suandi Trismayadi, S.Hut menyampaikan menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada Pj. Bupati Katingan yang telah meluangkan waktu ditengah berbagai kesibukannya, untuk bersilaturahmi.
“Kami pengurus dan seluruh Anggota PWI Kabupaten Katingan, siap mendukung serta membantu Pemerintah Daerah dalam hal menyampaikan informasi kepada masyarakat. Tentunya, sesuai dengan tugas dan fungsi kami di media masing-masing. Sampai sekarang, hubungan PWI dan Pemerintah Kabupaten Katingan selalu terjalin dengan baik,” katanya. (rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com