RADARKALTENG.COM, PURUK CAHU – Pansus DPRD Murung Raya fokus membahas soal potensi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Murung Raya. PAD menjadi fokus pembahasan pada kegiatan pembahasan antara Pansus RPJMD DPRD Kabupaten Murung Raya (Mura) agar digenjot pemerintah daerah setempat.
Ketua Pansus RPJMD Rumiadi SE SH mengharapkan ada langkah yang optimis dari pihak Pemda Mura,
“Pansus DPRD berharap mereka optimis, dan ini dapat dilihat nanti dari sinerginya antar OPD yang menjadi kaki dan tangan permerintah daerah dalam mendongkrak PAD,” Rumiadi kepada awak media, Jumat (22/2/2019).
Gebrakan ini tentunya harus didukung oleh seluruh instansi yang bertugas menghimpun pendapatan.
“Layanan dan kerja yang maksimal menjadi salah satu kunci utama untuk mampu meningkatkan PAD,” katanya.
Sektor retribusi menjadi fokus PAD untuk lima tahun kedepan, khususnya retribusi tambat kapal yang saat ini dinilai punya potensi lebih untuk menghasilkan PAD.
“Tambat kapal di DAS barito di wilayah kita akan lebih dimaksimalkan. Karena kita tau bahwa dari kabupaten tetangga lainnya sektor tersebut menjadi salah satu penyumbang PAD yang cukup besar. Sedangkan di Mura baru tahun 2019 ini akan dimaksimalkan,” pungkasnya. (adr/rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com