RADARKALTENG.COM, MUARA TEWEH – Sebagai upaya dalam optimalisasi terhadap perluasan kepesertaan dan kesinambungan finansial dalam Program JKN-KIS, BPJS Kesehatan cabang Muara Teweh bersama dengan Pemerintah daerah kabupaten barito utara dan unsur pemerintah desa menggelar rapat kordinasi Uji coba penyelenggaraan Desa JKN, Kamis (10/1/2019).
Dalam pemaparannya Kepala Bidang Perluasan Peserta dan Kepatuhan BPJS Muara Teweh, Istiari Hardini menyampaikan untuk desa yang disepakati bersama dan dinilai tepat memenuhi kriteria untuk pelaksanaan uji coba Desa JKN tersebut adalah Desa Kandui.
“Desa JKN merupakan suatu desa atau kelurahan yang penduduknya berperan aktif dalam upaya mandiri dalam melaksanakan 4 (empat) aspek yaitu perluasan peserta, pengumpulan iuran, pelayanan kesehatan dan pojok layanan peserta,” ucap Isti sapaan akrabnya.
Isti menambahkan Desa JKN tersebut agar dapat berjalan dengan baik maka diperlukan dukungan dari lingkup pemerintah daerah dan pemerintah desa hingga masyarakat di wilayah tersebut.
“Dengan kordinasi yang terus terjalin dari pemerintah daerah hingga ke pemerintah desa maka saya yakin penyelenggaraan uji coba Desa JKN ini akan dapat berjalan dengan baik,” tambah Isti.
Dari segi kepesertaan BPJS Kesehatan Muara Teweh juga bersinergi dengan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Barito Utara untuk mengupdate kembali data kepesertaan JKN-KIS di desa Kandui guna memastikan data agar tetap valid untuk mendata masyarakat yang belum terdaftar JKN-KIS.
“Dengan adanya sinergi ini diharapkan dapat membantu dalam upaya melihat masyarakat yang masih bertempat tinggal di sana maupun sudah pindah alamat, sehingga data yang didapat akan lebih akurat,” ucap Ledianto selaku Kepala Disdukcapil Barito Utara.
Selanjutnya dari pengumpulan iuran dan pelayanan peserta, nantinya petugas desa yang telah ditunjuk oleh kepala desa akan turut berperan untuk membantu warga desa dalam kemudahan pendaftaran, pembayaran iuran, pemberian informasi, maupun penanganan pengaduan. Selain itu Petugas dariBPJS Kesehatan Muara Teweh juga akan membuka pelayanan bagi masyarakat di balai desa melalui MobileCustomer Service (MCS). Untuk pelayanan kesehatan fasilitas kesehatan tingkat pertama akan terus mengoptimalkan kegiatan seperti senam prolanis, skrining riwayat kesehatan, pemeriksaan rutin, hingga edukasi pola hidup sehat terkait pola makan dan sanitasi. (hms-bpjs/rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com