RADARKALTENG.COM, PALANGKA RAYA – Dua perempuan asal Banjarmasin, Kalimantan Selatan ngutil barang-baran di Hypermart Swalayan Kota Palangka Raya, Jumat (23/02/2018) malam. Sialnya, aksi W dan N terekam CCTV. Mereka diamankan Security toko bersama barang bukti hasil curian, lalu diserahkan ke pihak Polisi.
Kapolres Palangka Raya, AKBP Timbul Siregar membenarkan aksi dua wanita pelaku pencurian di Hypermart tersebut terekam kamera CCTV pihak keamanan. “Dua pelaku berinisial W dan N sudah kita amankan. Sebelumnya, mereka ditangkap oleh petugas keamanan Hypermart,” ucapnya.
Berdasarkan hasil pemeriksaan sementara, keduanya berasal dari Banjarmasin dan spesialis mengutil di pertokoan. “Diduga, mereka sudah tiga kali beraksi di Hypermart. Yang diambil antara lain perlengkapan bayi dan mandi,” terang Kapolres. (bud/ndi)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com