RADAR KALTENG.COM, KASONGAN – Akibat dua luka tusukan di bagian dada, Andi Bin Finae (36) meregang nyawa. Warga RT 01/RW 01, Desa Tumbang Manggo, Kecamatan Sanaman Mantikei, Kabupaten Katingan ini diduga menjadi korban penganiayaan berat hingga tewas, pada Rabu (29/11/2017) malam.
Sumber di Kepolisian menyebutkan, korban pertama kali dilihat oleh Sudie S Uan (53) sekitar pukul 23.00 WIB. Saat berjalan ke arah belakang rumah, Sudie berpapasan dengan Andi yang kala itu sudah bersimbah darah dan jatuh tertelungkup.
Warga lainnya, Kusnadi (31) sempat melihat itu langsung keluar dari kamar baraknya yang tidak jauh dari lokasi kejadian. Mereka lalu minta pertolongan para tetangga, lalu membawa tubuh Andi ke rumahnya. Namun nyawa korban tidak tertolong, dia menghembuskan nafas terakhir.
Kapolres Katingan AKBP Ivan Adityas Nugraha SIK melalui Kapolsek Sanaman Mantikei dan Petak Malai Iptu Kusean Arfandi mengatakan, setelah mendapat laporan pihaknya lansung datang ke lokasi kejadian. “Kita telah memintai keterangan saksi-saksi dan masih melakukan penyelidikan terhadap pelaku,” ujarnya pada radar-kalteng.com (Grup Palangka Ekspres), Jumat (1/12/2017) pagi. (ndi)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com