SAMBUTAN - Bunda PAUD Kabupaten Katingan Cintya Asmara Dewi Sutoyo saat menghadiri Talkshow Parenting, di Aula Dinas PUPR Katingan, Kamis (10/10/2024). (FOTO: DISKOMINFOSTANDI KATINGAN)
KASONGAN – Pokja Bunda PAUD Kabupaten Katingan berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Katingan dan Pusat Kegiatan Gugus (PKG) menggelar Talkshow Parenting, Kamis (10/10/2024). Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Dinas PUPR Kabupaten Katingan ini mengangkat tema, Pola Pengasuhan Anak di Era Digital dan Edukasi Gizi Seimbang Sejak Dini.
Dalam sambutannya, Bunda PAUD Kabupaten Katingan Cintya Asmara Dewi Sutoyo menyampaikan pentingnya masa anak usia dini, yang dikenal sebagai “Golden Age” atau masa keemasan. Pada periode ini, anak-anak mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang krusial, baik secara fisik, mental, maupun intelektual.
“Perlu dukungan dari lingkungan, khususnya dalam hal makanan bergizi dan stimulasi yang tepat untuk anak usia dini. Mereka juga memerlukan perhatian khusus dalam hal pola asuh dan gizi yang seimbang. Mari kita berperan aktif dalam mendukung pertumbuhan mereka, dengan memberikan makanan yang sesuai dan stimulasi yang optimal,” ujar Bunda PAUD.
Pada kesempatan itu, dia juga mengajak seluruh peserta, termasuk keluarga, pendidik dan pemerintah untuk bersama-sama memberikan perhatian terhadap pola asuh yang tepat. “Kita semua memiliki tanggung jawab dalam memastikan anak-anak tumbuh menjadi generasi yang sehat, cerdas, ceria, dan berakhlak mulia,” ucap Cintya.
Sementara Kepala Disdik Katingan, Feriso menuturkan mengapresiasi serta menyambut baik atas terselenggaranya kegiatan yang digagas Pokja Bunda PAUD Katingan, Disdik dan PKG tersebut. “Diharapkan, kegiatan ini dapat mendorong kesadaran masyarakat akan pentingnya pengasuhan yang baik dan gizi seimbang bagi anak-anak di era digital saat ini,” katanya. (rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com