PENGAHARGAAN - Wakil Bupati Katingan Sunardi N.T Litang menyerahkan piagam pengahargaan kepada pelaku usaha saat acara Bicang Santai di Kebun Raya Katingan, baru-baru ini. FOTO: PROTOKOL FOR RK
RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Wakil Bupati Katingan Sunardi N.T Litang mengapresiasi kegiatan bicang santai yang digagas oleh Dinas Penanaman Modal dan Perizinan Terpadu Satu Pintu (DPM dan PTSP) Kabupaten Katingan. Bincang santai dengan para pelaku usaha tersebut, dilaksanakan di Kabun Raya Katingan, baru-baru ini.
“Tema yang diangkat dalam bicang santai ini saya rasa cukup menarik. Yakni, meningkatkan upaya membangun daerah melalui upaya pengalian Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan melibatkan semua sektor dan pelaku usaha,” ujar Sunardi saat menyampaikan tanggapan atas berbagai saran dan masukan dari para pelaku usaha.
Dirinya bersama Bupati Sakariyas SE, siap mendukung segala bentuk usaha investasi yang masuk ke wilayah Kabupaten Katingan. Tentunya dengan syarat dan ketentuan, tolong agar daerah juga diperhatikan. “Mulai dari sektor perpajakan dengan membuat NPWI di Katingan. Kemudian, bagaimana memberdayakan para pengusaha lokal khususnya UMKM. Kami berharap, seluruh pengusaha turut berpartsipasi dalam membangun Kabupaten Katingan,” imbuhnya.
Selanjutnya untuk UMKM, lanjut Wabup, nanti diwacanakan agar bisa ada bapak asuhnya. Bisa dari dinas-dinas di lingkungan Pemkab Katingan, ataupun dimitrakan dengan pengusaha-pengusaha besar. “Bapak asuhnya membantu bagaimana strategi pemasaran. Sementara pemerintah, nantinya akan membantu mensuport, selebihnya tentu kita harus berkembang sendiri,” imbuhnya.
Intinya, tambah Wabup, pemerintah daerah akan selalu mendukung setiap investasi yang akan masuk ke Kabupaten Katingan. Harapan dengan masuknya investasi, akan mendorong peningkatan ekonomi masyarakat. “Saat ini sebagai contoh, PT. Dwima Grup sudah mulai membangun industri veneer. Lalu saya tantang jangan venner saja, industri playwood sekalian yang dibangun di Katingan,” pungkasnya.
Terkait urusan tanah dan perizinan, tambah Sunardi, nanti pemerintah daerah akan membantu mempermudah. Terpenting, keberadaan industri di Katingan ini diharapkan bisa membantu perekonomian masyarakat sekitarnya. “Investasi bidang lain juga kami persilahkan masuk ke Katingan, masalah perizinan di Dinas PM dan PTSP sudah dipermudah. Yang mau mengunakan aplikasi, juga sudah dibangun. Memang kendala kita ini, infrastruktur dan jaringan internet tidak bisa menjangkau semua daerah,” sebutnya.
Jika piha investror yang ingin berinvestasi ada kesulitan, Sunardi mempersilahkan menghadap bisa langsung ke Bupati ataupun dirinya selaku Wabup guna meminta saran pendapat agar dimudahkan. “Jadi jangan takut untuk berinvestasi di Kabupaten Katingan. Saua harapkan agar para pelaku usaha yang kecil bisa terus berkembang dan yang besar, saya doakan semakin besar lagi investasinya di Katingan,” tutupnya. (ara/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com