RADARKALTENG.COM, SAMPIT – Ketua DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rinie, mengajak semua lapisan masyarakat untuk mengisi malam pergantian tahun, dengan hal yang positif.
“Memang kita tidak bisa melarang masyarakat untuk bersukacita dalam menyambut pergantian tahun. Namun alangkah baiknya, diisi dengan hal-hal yang positif saja,” ujar Rinie, Rabu (18/12/2019).
Khususnya bagi kalangan remaja, dia mengingatkan agar jangan sampai melanggar aturan. Terutama, untuk menghindari mengkonsumsi minuman keras (miras), atau ugal-ugalan di jalanan.
“Biasanya, masyarakat kita kebanyakan konvoi di jalan. Jadi berhati-hatilah saat berkendara, jangan sampai ugal-ugalan. Karena, itu bisa membahayakan pengguna jalan yang lain,” imbuh Politisi PDIP ini.
Di sisi lain, timpalnya, perayaan pergantian tahun harus dilakukan dengan cara yang wajar dan tidak berlebihan. “Orang yang beruntung adalah orang yang pada tahun depan lebih baik daripada tahun kemarin.
Menurutnya, pergantian tahun adalah berkurangnya kesempatan untuk hidup. “Jadi kalau orang panjang umurnya, berarti berkurang masa hidupnya. Untu itu, rayakan lah dengan hal postif dan bermanfaat,” pesanya.
Ia mengimbau kepada orangtua, supaya lebih mengawasi anaknya masing-masing. “Jangan sampai nanti tidak terkontrol sehingga terjerumus kepada hal negatif,” tandasnya. (spt/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com