RADARKALTENG.COM,PALANGKA RAYA-Unsur pimpinan DPRD Kalteng akan segera dilantik. Hal ini, disampaikan Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Kalteng, Tantan.
Ia mengatakan, berdasarkan Surat Keputusan Kementrian Dalam Negeri (Kemendagri) Republik Indonesia, maka secepatnya ketua DPRD Kalteng untuk dilantik.
Saat ini, pihaknya tengah melakukan persiapan untuk agenda pelantikan unsur pimpinan DPRD Kalteng periode 2019-2024.
“Kalau SK Kemendagri RI sudah ada.Usulan siapa unsur pimpinan sudah diumumkan saat paripurna, Jumat (04/10/2019).
Informasi dari Ketua Tim Tata Tertib (Tatib) DPRD Kalteng, Yohanes Freddy Ering, menerangkan untuk tanggal pelantikan sudah ditetapkan. Yakni, Senin (07/10/2019) pekan depan. Acara akan dilaksanakan di ruang rapat paripurna lantai III.
“Undangan sudah diedarkan,” ucapnya.
Untuk diketahui, unsur pimpinan DPRD Kalteng. Ketua dijabat Wiyatno SP, Wakil Ketua, Ir H Abdul Razak, H Jimmy Carter dan Faridawaty. (rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com