RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Pemerintah Kabupaten Katingan melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) melaksanaka Forum Diskusi Politik, Kamis (28/03/2019).
Kegiatan yang diselenggarakan di Aula Kesbangpol ini, dibuka oleh Asisten III Setda Kabupaten Katingan H Alpianoor.
Selain dari unsur pemerintahan daerah, kegiatan ini juga mengundang sejumlah siswa erwakilan dari Sekolah Menengah Umum (SMU) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kecamatan Katingan Hilir. Ada pula para guru pendamping dari masing-masing sekolah dan juga tamu undangan lainnya.
Adapun maksud daripada kegiatan ini, dalam rangka meningkatkan partisipasi pemilih pemula pada Pemilihan Legislatif (Pileg), Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden di Kabupaten Katingan tahun 2019.
Bupati Katingan Sakariyas SE dalam sambutan tertulis yang dibacakan Asisten III menyampaikan, jika ucapan terimakasih dan mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini.
“Forum diskusi ini sangat bermanfaat untuk memberikan pengetahuan, pemahaman serta pandangan yang benar kepada pemilih pemula khususnya pelajar. Yakni, mengenai hak dan kewajibannya dalam Pemilihan Umum (Pemilu),” ujarnya.
Lebih lanjut, Bupati dalam sambutan tertulisnya mengajak semua untuk turut mensukseskan Pemilu 2019. Salah satu caranya, dengan tetap menjaga keamanan dan ketertiban mulai dari lingkungan tempat tinggal masing-masing.
“Mari kita lawan politik uang demi terwujudnya demokrasi yang lebih baik. Politik uang hanya akan mencederai tatanan demokrasi. Pilihlah berdasarkan hati nurani dan visi misi,” ujar Sakariyas dalam sambutan tertulisnya. (ara/rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com