RADARKALTENG.COM, KUALA PEMBUANG- Adanya serangan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang terjadi di Kuala Pembuang, membuat anggota DPRD Seruyan, Arita ,merasa khawatir untuk itu ia mengajak masyarakat mencegah penularan penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) dengan cara 3M plus, yakni menguras, menutup, mengubur, dan mendaur ulang.
Menurut Politisi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini, pemberantasan sarang nyamuk melalui 3M plus itu penting dilakukan berkelanjutan dan rutin.
“Kami mengimbau masyarakat agar aktif melakukan kegiatan 3M plus. Guna mencegah penyakit DBD,” kata Arita di Kuala Pembuang.
Dia juga menyambut baik upaya Dinas Kesehatan Seruyan yang telah melaksanakan fogging fokus,ke beberapa titik di dalam kota Kuala Pembuang.
“Kami harapkan ini bisa efektif. Dan didukung dengan upaya masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungannya,” ucapnya.
Menurut Anggota Komisi C ini, sinergitas yang baik tentu diperlukan, kerjasama antara masyarakat dan pemerintah diharapkan bisa menekan kasus DBD ini.(klp/rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com