RADARKALTENG.COM, KUALA KAPUAS – Sebuah rumah kayu di Desa Anjir Membulau Tengah, Km 5 Handil Bungai Rampai, RT 10 Kecamatan Kapuas Timur, Kabupaten Kapuas, rata menjadi arang, Kamis (08/11/2018) siang.
Saat warga mengetahui, api membesar di bagian dapurnya dan menjalar ke depannya hingga ludes terbakar. Pemadaman pun, dilakukan menggunakan peralatan seadanya. Seluruh barang milik korban habis, karena api begitu cepat memakan bahan bangunan rumah.
Saat kejadian, pemilik bangunan berkostruksi kayu tersebut, Basran bersama anggota keluarganya sedang tidak ada di rumah. Belum diketahui asal api dan jumlah kerugian materil, polisi masih melakukan oleh TKP.
“Benar ada sebuah rumah kayu terbakar dan penghuninya sedang tidak ada. Anggota kita sudah ke TKP,” terang Kapolres Kapuas AKBP Tejo Yuantoro melalui Kapolsek Kapuas Timur AKP Irwan. (kps/rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com