RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Sebuah video dugaan kekerasan terhadah dua orang anak panti asuhan oleh oknum guru bernama Ali (23), viral di media sosisal (Medsos). Adegan kekerasan dalam video berdurasi 02.10 menit tersebut, terjadi di Panti Asuhan Yayasan Al-Khairat, Jalan Tjilik Riwut Km 26 arah Kasongan-Sampit, Desa Hampalit, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, pada Rabu (28/03/2018) pukul 17. 37 WIB.
Terkait kejadian ini, H Akhmad Janji selaku Pengasuh Panti Asuhan Yayasan Al Khairat yang berdiri sejak tahun 1996 ini, mengaku tidak begitu mengetahui bagaimana kronologi kejadian sebenarnya. “Saat kejadian, saya bersama anak-anak panti asuhan sedang mempersiapkan sholat Maghrib berjamaah,” tuturnya, Minggu (01/04/2018) kemarin.
Kejadian ini pertama kali diketahui oleh salah satu tokoh masyarakat yang berada di sekitar panti asuhan. “Salah seorang tokoh masyarakat itulah yang mengubungi saya, bahwa di panti asuhan ini telah terjadi penganiayaan oleh salah satu guru terhadap dua anak didiknya,” tuturnya.
Muhammad Janji berharap, agar permasalahan ini bisa diselesaikan dengan sebaik-baiknya, dan kalau bisa cukup secara kekeluargaan saja. “Saat ini, pelaku masih berada di Polres Katingan. Jika memang tidak bisa lagi diselesaikan secara kekeluargaaan, kami meminta kepada aparat berwajib agar diselesaikan sesuai ketentuan hukum yang berlaku,” imbuhnya. (ndi)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com