RADARKALTENG.COM, PURUK CAHU – Sebuah kios di Jalan Ahamd Yani Kota Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya (Mura) yang menjual keperluan sembilan bahan pokok (Sembako), hangus terbakar, Kamis (08/02/2018) sekitar pukul 01.30 WIB. Kala itu, kondisi cuaca sedang turun hujan.
Saat kejadian, pemilik kios Asmi Rinaldi (52) beserta isterinya sudah tidur. Mereka baru tahu ada kebakaran, setelah mendengar teriakan warga. Kala itu, api sudah membesar di bagian atap.
“Saya sama isteri sudah menutup kios, dari Rabu (07/02) pukul 21.00 WIB. Ini rutin kami lakukan setiap malam,” kata korban saat ditemui di kediamannya yang berjarak hanya beberapa meter dari lokasi kejadian, Kamis (08/02/2018).
Sementara Kapolsek Murung Iptu Indrawan Wira Saputra STK mengatakan, anggotanya langsung menuju ke TKP saat kejadian, api sudah membesar di bagian atap kios. “Kami masih meminta keterangan saksi-saksi serta pemilik kios,” tuturnya. (udi/ndi)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com