RADAR KALTENG.COM, KASONGAN – Kecelakaan lalu lintas (Laka Lantas) di Jalan Tjilik Riwut Km 11 arah Kasongan-Sampit, Desa Banut Kalanaman, Kecamatan Katingan Hilir, Kabupaten Katingan, merenggut nyawa Apriyadi (17) pada Selasa (02/01/2018) sekitar pukul 00.30 WIB. Sepeda motor yang ditunggangi korban bersama temannya, Icat Wahindo (15) menabrak sebuah mobil. Korban yang terjatuh, terlindas sebuh truk yang datang dari arah depan dan langsung tewas di lokasi kejadian
Sumber di Kepolisian menyebutkan, kronologi kejadian bermula saat sepeda motor Honda CBR 150 warna hitam merah KH 2039 NU yang dikendarai Apriyadi dan Icat meluncur dari arah Sampit menuju Kasongan. Sesampainya di lokasi kejadian, motor yang dinaiki dua pelajar asal Desa Telaga, Kecamatan Kamipang ini menabrak bagian belakang sebuah mobil.
Akibat benturan keras tersebut, keduannya terlempar ke sebelah kanan jalan. Pada saat bersamaaan, dari arah berlawanan muncul sebuah truk Mitsubishi jenis tronton warna orange BE 9226 AL yang dikemudikan Nur Wahyudi (40). Lantaran jarak yang sudah dekat, sehingga Apriyadi langsung terlindas ban sebelah kanan truk.
Kapolres Katingan AKBP Ivan Adityas Nugraha SIK melalui Kasat Lantas AKP Salahiddin SH mengatakan, usai mendapat laporan beberapa anggota Unit Laka yang sedang piket langsung mendatangi Tempat Kejadian perkara (TKP) sekaligus mengevakuasi korban. “Kita juga langsung memintai keterangan sejumlah saksi dan mengamankan barang bukti ke Mapolres,” ujarnya, Rabu (03/01/2018) kemarin.
Pihak kepolisian, juga telah melakukan olah TKP. Akibat kecelakaan ini, sepeda motor honda CBR yang dikendarai korban mengalami kerusakan berat. Bagian tangki minyak penyok dan pelang depan hancur. “Pengendara sepeda motor, Apriyadi mengalami luka berat di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian,” sebut Salahiddin.
Sementara penumpang, Icat menggalami luka lecet di belakang telingga bagian kanan, luka robek pada kaki sebelah kiri dan luka lecet pada lutut kanan. “Penumpang sepeda motor selamat, dia mengalami luka luka. Hingga kini, kita masih melakukan penyelidikan terhadap mobil yang ditabrak bagian belakangnya olek kendaraan korban,” terang Kasat Lantas. (ndi)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com