RADAR KALTENG.COM, PALANGKA RAYA – Polisi mengindentifikasi mayat Mr X yang ditemukan di jalan Desa Lungkuh Layang, Kecamatan Mantangai, Kabupaten Kapuas, bernama Ongky Winarat (19).
Kapolsek Mantangai Akp Amri saat dikonfirmasi Radar Kalteng.Com menjelaskan, pihaknya mendapatkan laporan warga yang menemukan mayat diduga korban lakalantas. Pihaknya lalu meluncur ke tempat kejadian untuk melakukan evakuasi korban ke kamar jenazah RSUD dr Doris Sylvanus Kota Papangka Raya dengan menggunakan mobil pikap Carry.
“Korban sudah meninggal dunia saat ditemukan. Kami lalu membawanya ke RSUD dr Doris Sylvanus Palangka Raya,”katanya dihubungi Radar Kalteng.Com. Minggu (22/10/207) pagi.
Polisi lalu berusaha mencari tahu siapa nama korban dan di mana alamatnya. Mereka mendapat petunjuk dari STNK dan ijazah di tas korban.
Akhirnya anggota Polsek Mantangai menemukan alamat korban. Sabtu (21/10/2017) pukul 07.00 WIB, jenazah lalu diambil pihak keluarga untuk dibawa ke Timpah. “Kasus kecelakaan yang menimpa korban masih kita dalami,” katanya.(lex/yan)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com