CEK SEMBAKO - Anggota Satuan Intelkam Polres Katingan saat mengecek ketersediaan sembako Kelurahan Pendahara, Kecamatan Tewang Sangalang (TWS) Garing, Kamis (22/05/2020) pagi. FOTO: HUMAS POLRES KATINGAN FOR RK
RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Personel Unit II Ekonomi Satuan Intelkam melaksanakan mengecek ketersediaan sembako dan kebutuhan masyarakat di Kelurahan Pendahara, Kecamatan Tewang Sangalang Garing, Kabupaten Katingan, Jumat (22/05/2020) pagi.
Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah, SIK, MH, melalui Kasat Intelkam Ipda Febby Dwi Handayani, S.Tr.K menuturkan, selain menjalankan tugas sehari- hari, pihaknya juga melaksanakan pengecekan bahan sembako dan barang-barang kebutuhan masyarakat di pasaran menjelang perayaan Idul Fitri 1441 H.
Pasalnya, saat ini marak oknum yang sengaja menimbun barang-barang kebutuhan pokok masyarakat. “Apalagi saat ini Indonesia sedang darurat akan Covid-19 atau Virus Corona. Dikhawatirkan, banyak yang mengambil kesempatan dari kejadian ini,” tutur Febby.
Oleh karna itu, pihak kepolisian gencar melaksanakan patroli dan pemeriksaan baik itu di toko sembako maupun pusat-pusat perbelanjaan. “Bagi siapa yang kedapatan menimbun atau menjual dengan harga yang tidak normal kepada masyarakat yang membutuhkan, bakal dikenakan sangsi dan tindakan tegas dari aparat kepolisian,” ujar Kasat Intelkam.
Pasalnya menurut dia, hal tersebut sangat merugikan masyarakat. “Terlebih pada saat sekarang kita, kita sedang ditimpa musibah dengan adanya Virus Corona ini,” ujarnya. (ara/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com