PERS RELEASE - Wakil Bupati, Rejikinoor, S.Sos saat menyampaikan data perkembangan pemantauan Covid-19 dan Kondisi Banjir di Kabupaten Mura, Sabtu (11/04/2020). FOTO: ADR/RK
RADARKALTENG.COM, PURUK CAHU – Hingga Minggu (12/04/2020), data sebaran Covid-19 Kabupaten Murung Raya (Mura) menunjukkan peningkatan. Jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP), terbanyak di wilayah Kecamatan Murung.
Wakil Bupati (Wabup) Mura Rejikinoor, S.Sos membeberkan jumlah total kasus Covid-19 untuk ODP 22 Orang dan PDP ada 10. “Dari jumlah total tersebut wilayah kecamatan murung ODP 12 orang, PDP sembilan orang,” katanya saat mimimpin Pers Release, Sabtu (11/04/2020).
Menurutnya, kondisi saat ini seluruhnya terpantau oleh petugas kesehatan, dan langkah-langkah antisipasi sudah dipersiapkan. “Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat tanpa terkecualiĀ baik yang bersatus ODP dan PDP, agar terus mengikuti anjuran pemerintah dengan menggunakan masker. Lebih banyak berada di rumah, menjaga jarak dan mengurangi intensitas berkumpul dikeramaian, untuk memutus mata rantai virus ini,” tuturnya.
Sementara Kepala Dinas Kesehatan Mura, dr Suria Siri menambahkan, saat ini yang berperan dalam memutus mata rantai penularan virus adalah masyarakat. “Kesadaran masyarakat sangat diperlukan, agar kita dapat memerangi virus berbahaya ini. Salah satunya, dengan lebih mengedepankan pola hidup bersih, dan mengutamakan mencuci tangan,” ujarnya.
dr Suria juga menerangkan, jika saat ini stok Alat Pelindung Diri (APD), dan alat Rapid Test masih cukup. Sementara kondisi terakhir PDP asal Mura yang berada di RSDS Palangka Raya dan RSDM Sampit, sudah menjalani pengambilan sampel untuk Swab Test. “Sebagian besar sudah menjalani Test Swab, dan masih menunggu hasilnya. Mari kita doakan agar mereka bisa sembuh,” pungkasnya. (adr/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com