Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Kotawaringin Timur, Riskon Fabiansyah.
RADARKALTENG.COM, SAMPIT – Anggota DPRD Kabupaten Korawaringin Timur (Kotim) mengingatkan pemerintah daerah melalui Dinas Kesehatan, untuk aktif pantau ancaman penyebaran Virus Corona yang sedang mewabah di Cina.
Pasalnya, pemerintah pusat turut menetapkan Kota Sampit, Kabupaten Kotim sebagai salah satu daerah untuk mewaspadai ancaman penyebaran virus mematikan tersebut.
“Dinkes kita minta siaga, harus dilakukan pencegahan dan pendataan sejak dini,” tegas Anggota Komisi III, Riskon Fabiansyah, dihubungi, Minggu (26/01/2020).
Dijelaskan Politisi Partai Golkar ini, pemerintah daerah jangan sampai lengah dan harus terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat, khususnya Kementrian Kesehatan. baik dari segi mengenali ciri-ciri pasien yang tertular, hingga bentuk penanganan.
“Dan perlu adanya persiapan rumah sakit rujukan, jika ditemukan suspect penularan virus corona,” sebut Riskon.
Dirinya juga meminta agar pihak Imigrasi, ataupun Pihak Dinas Ketenagakerjaan untuk memantau para TKA asal Cina yang masuk ke Sampit. baik melalui jalur darat, laut, hingga bandara.
“Langkah preventif perlu dilakukan, untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat kita. Karena Sampit salah satu daerah yang masuk daftar waspada dari kementrian,” imbuh Riskon. (spt/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com