RADARKALTENG.COM, SUKAMARA – Kapolres Sukamara AKBP Sulistiyono SH MM memimpin langsung anggotanya dalam Bakti Religi, Rabu (03/07/2019). Mereka bersama-sama membersih dua rumah Balai Adat Dayak di Desa Pudu Rundun dan Desa Natai Sedawak.
Kegiatan ini, dalam rangka Bakti Religi Polres Sukamara guna menggelorakan Hari Bhayangkara ke-73 tahun 2019 di Bumi Gawi Barinjam. Sekaligus, untuk bersilahturahmi bersama masyarakat sekitarnya.
Dalam giat tersebut, Kapolres ikut serta memotong serta membersihkan rumput yang tumbuh liar di halaman Rumah Balai Adat. Ikut pula beberapa perwira utama dan anggota dibantu Kepala Desa serta Ketua RT setempat.
“Kita bersihkan hingga tuntas dari halaman luar, hingga bagian dalam Rumah Balai Adat Dayak. Ini supaya terlihat rapi bersih dan indah. Sebab ini merupakan rumah Balai Adat yang memang harus diperhatikan,” ucapnya kepada radarkalteng.com usai kegiatan.
Dia berharap, dengan adanya bakti religi ini mampu menumbuhkan rasa memiliki. Sehingga, masyarakat juga ikut serta menjaga dan merawatnya agar tetap terpelihara dengan baik.
“Kita buatkan Papan Nama sebagai tanda bahwa Rumah Balai Adat masih bagus dan terawat dengan baik. Masyarakat juga, akan dapat mengetahui dengan mudah letaknya. Lewat Bakti Religi ini, diharapkan juga makin pererat tali silahturahmi Polri dengan masyarakat dan semakin dicintai,” imbuhnya. (don/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com