CEK LAPANGAN - Anggota Satuan Intelkam Polres Katingan saat melakukan pemantauan harga dan ketersediaan LPG bersubsidi tiga kilogram di Kelurahan Tumbang Samba, Kecamatan Katingan Tengah, Kamis (22/05/2020) siang. FOTO: HUMAS POLRES KATINGAN FOR RK
RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Satuan Intelkam Polres Katingan, melakukan pemantauan harga dan ketersediaan liquified Petroleum gas (LPG) bersubsidi kemasan tabung ukuran tiga kilogram menjelang Idul Fitri 1441 Hijriah, di Kelurahan Tumbang Samba, Kecamatan Katingan Tengah, Kamis (22/05/2020) siang.
Menurut Kapolres Katingan AKBP Andri Siswan Ansyah, SIK, MH, melalui Kasat Intelkam Ipda Febby Dwi Handayani, S.Tr.K, mengatakan kegiatan pemantauan dilakukan rutin oleh personel unit ekonomi. Baik di gudang distributor, SPBU maupun pedagang pengecer untuk memastikan stok barang aman serta tidak ada lonjakan harga.
Menurut dia, ketersediaan elpiji tiga kilogram bersubsidi sangat dibutuhkan masyarakat. Terutama warga penerima manfaat, dalam menghadapi hari raya keagamaan seperti saat ini.
“Kebutuhan masyarakat akan elpiji meningkat pada saat seperti ini. Kami tugaskan para personel untuk melakukan pemantauan di lapangan. Tujuanya, guna memastikan harga jual sesuai aturan yang sudah ada, tidak melebihi harga eceran tertinggi (HET),” katanya.
Pihak Polres Katingan berharap, kondisi seperti ini bisa bertahan hingga lebaran. Tidak sampai terjadi gejolak, yang disebabkan kenaikan harga komoditas pokok tersebut.
Bagi masyarakat, diimbau agar memperhatikan keamanan dengan cara memastikan tabung diletakan di tempat ruangan yang memiliki sirkulasi udara atau ventilasi yang baik. “Gunakan regulator yang memiliki standar nasional Indonesia (SNI) dan pastikan, dalam keadaan tidak tertekuk atau tertindih,” imbuh Febby.
Berdasarkan keterangan Kurniadie salah satu pemilik usaha agen elpiji di Tumbang Samba, persediaan di tingkat distributor dan pangkalan relatif masih aman serta harga tidak mengalami perubahan.
“Kami menyambut baik kedatangan para kepolisian, yang telah memberi masukan serta imbauan. Hal ini dapat menjadi kontrol kami sebagai agen ataupun pangkalan, untuk tidak melakukan penimbunan,” ucapnya. (ara/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com