LAWAN CORONA - Anggota Barisan Muda Penegak Amanat Nasional Kota Palangka Raya saat melakukan penyemprotan disinfektan di salah satu rumah ibadah, Jumat (03/04/2020). FOTO: IST FOR RK
RADARKALTENG.COM, PALANGKA RAYA – Upaya melakukan pencegahan dan melawan Virus Corona atau Covid-19 di tengah masyarakat terus dilakukan baik pemerintah, instansi terkait serta juga organisasi masyarakat (Ormas). Salah satunya seperti yang terpantau, Jumat (03/04/2020), kegiatan penyemprotan disinfetan dilakukan oleh Barisan Muda Penegak Amanat Nasional (BM PAN ) Kota Palangka Raya.
Kegiatan penyemprotan ini, dilakukan di rumah ibadah dan fasilitas publik. Seperti di SD Menteng, Musala di Jalan Menteng, perumahan komplek Bamaraya, Gereja Bethel Indonesia Gemuruh Kristus. Kemudian, rumah-rumah warga di Jalan Yos Sudarso serta sejumlah masjid lainya.
“Ini adalah upaya kami dari Pihak BM PAN, dalam membantu pemerintah dan warga untuk pencegahan dan memutus rantai pandemi Virus Corona di Kota Palangka Raya,” kata Ketua BM PAN Kota Palangka Raya, Rahmad Firdaus Syamsir, di sela-sela kegiatan penyemprotan bersama sejumlah rekanya.
Dia berharap, keterlibatan semua pihak baik dari pemerintah ataupun masyarakat dalam mencegah Penyebaran Virus tersebut dapat berjalan dengan baik untuk membantu masyarakat.
“Penyebaran virus itu seperti api yang membakar kayu bakar. Maka yang pertama kita lalukan adalah memindahkan kayu bakar ke tempat lain, sehingga api tidak dapat membakar kayu yang lainnya dan api bisa kita padamkan dengan mudah,” katanya.
Menurut dia, itu sama halnya dengan mencegah penyebaran Covid -19. Dia mengimbau, agar seluruh lapsian masyarakt bisa mengikuti anjuran pemerintah untuk di rumah saja dan menghindari tempat-tempat keramaian. Agar, penyeberan Virus Corona dapat teratasi.
“Karena penyebaran Covid -19 ini tidak melalui udara, melainkan lewat media. Misalnya bersentuhan langsung dengan orang yang dinyatakan positif terkena Covid -19, atau melalui benda-benda yang tersentuh virus namun belum dibersihkan. Ini yang harus kita cegah,” ucapnya.
Tidak hanya penyemprotan, BM PAN Kota palangka Raya juga memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Termasuk juga, membagikan suplemen tambahan kepada para relawan yang ikut dalam upaya melawan Covid -19.
“Kami juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak cepat panik ketika mendapatkan informasi terkait Covid -19 dari media-media. Seperti Whatshapp, Facebook, Instagram dan media lainnya, apa lagi sumber informasinya tidak jelas sehingga terhindar dari berita Hoax,” tuturnya.
Dia mengimbau, agar mempercayakan Informasi hanya satu pintu yaitu dari poemerintah dan media. “Bijak lah menyikapi informasi dan bijak dalam bermedia sosial,” ujarnya.
Firdaus mengajak semua, untuk sama-sama mendoakan agar wabah Virus Corona ini bisa cepat berlalu. Sehingga, masyarakat bisa beraktifitas seperti biasanya tanpa ada rasa was-was terjangkit. “Mari kita sama-sama berdoa, semoga pasien yang dinyatakan positif Covid -19 segera sembuh dan tim medis yang menjadi garda terdepan, selalu dalam keadaan sehat,” imbuhnya. (rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com