LANGKAH ANTISIPASI - Petugas Gabungan dari TNI, Polri, Satpol PP dan BPBD Katingan saat mengikuti apel Penanganan Pencegahan Wabah Penyakit Akibat Covid-19 sebelum melakukan penyemprotan disinfektan, baru-baru ini. FOTO: HMS FOR RK
RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Hingga Rabu (01/04/2020), jumlah warga di Kabupaten Katingan yang berstatus sebagai Orang Dalam Pemantauan (ODP) bertambah menjadi 30 orang.
Menurut Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Katingan, Eka Surya Dilaga, dua hari lalu ada 20 orang dilaporkan berstatus ODP.
“Kemudia ada penambahan lagi sebanyak 10 orang, sehingga totalnya ada 30 orang ODP,” jelas, Kamis (02/04/2020).
Sementara satu 1 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dirawat di RSUD Mas Amsyar Kasongan, dari hasil laboratoriumnya negatif Covid-19 atau sembuh. Sehingga, yang bersangkutan sudah kembali bersama dengan keluarganya di Kabupaten Katingan.
“Selain OPD, untuk PDP masih nol, sembuh nol dan meninggal dunia juga nol,” tuturnya.
Dijelaskan juga terkait penyemprotan disinfektan di daerah kota Kasongan dan sekitarnya, selalu dilaksanakan sosialisasi verbal melalui pengeras suara Kendaraan BPBD Katingan.
“Sosialisasi itu, tentang imbauan masyarakat dalam hal pengamanan diri dan keluarga terhadap bahaya Covid-19,” sebut Eka. (ara/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
Copyright © Radar-Kalteng.com