Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran, Bupati Kobar, Nurhidayah Raffi Ahmad dan Gilang Juragan 99 turut meramaikan CFN di Pangkalan Bun Park
Palangka Raya – Pemprov Kalteng melalui Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) menggelar, kegiatan Car Free Night di Pangkalan Bun Park, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar).
Kegiatan ini dibuka langsung oleh Gubernur Kalteng, Agustiar Sabran dan menghadirkan sejumlah artis ternama nasional, seperti Raffi Ahmad, Gilang Juragan 99 serta penyanyi dangdut Nella Kharisma tidak terkecuali musisi dan seniman lokal turut meramaikan panggung dengan pertunjukan seni budaya daerah.
Agustiar Sabran menyampaikan, bahwa Car Free Night bukan sekadar hiburan, tetapi juga wadah pelestarian budaya lokal dan pemberdayaan ekonomi masyarakat, khususnya pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM).
“Acara ini, adalah semangat kita bersama dalam menjaga nilai-nilai luhur kearifan lokal dan menumbuhkan kecintaan terhadap seni budaya agar tetap lestari,” ujar Agustiar.
Ia menegaskan, bahwa kegiatan seperti ini merupakan bagian dari upaya menghidupkan semangat Belom Bahadat dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). (seno/rk8)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com