Wagub Kalteng Edy Pratowo. Foto: Ist
PALANGKA RAYA – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Edy Pratowo menyoroti tingginya angka migrasi penduduk sebagai salah satu penyebab meningkatnya kemiskinan di wilayah ini.
Pernyataan tersebut disampaikan menanggapi data Badan Pusat Statistik (BPS) yang mencatat kenaikan persentase penduduk miskin.
Edy menjelaskan bahwa banyak pendatang datang ke Kalteng untuk mencari pekerjaan, terutama di daerah yang kaya akan sumber daya alam. Fenomena ini, menurutnya, berkontribusi pada peningkatan jumlah penduduk miskin.
“Pendatang yang mencari pekerjaan di wilayah dengan kekayaan sumber daya alam menjadi salah satu penyebab naiknya angka kemiskinan,” ujar Edy, Kamis (16/1).
Ia mencontohkan Barito Timur (Bartim) sebagai salah satu wilayah yang mengalami lonjakan jumlah penduduk secara signifikan.
Kondisi ini, katanya, turut memengaruhi kenaikan harga kebutuhan pokok akibat meningkatnya permintaan barang dan jasa.
“Angka kedatangan yang tinggi membuat kebutuhan barang meningkat sehingga harga menjadi lebih tinggi dibandingkan wilayah lain,” imbuhnya.
Meski demikian, Edy juga melihat sisi positif dari perpindahan penduduk. Menurutnya, Kalteng menjadi tujuan dengan peluang kerja yang besar, terutama karena adanya sejumlah program strategis nasional.
“Perpindahan penduduk ini menunjukkan bahwa Kalteng memiliki peluang kerja yang besar, terutama dengan kehadiran program strategis nasional,” jelasnya.
Edy menambahkan, program nasional di sektor pangan yang dijalankan di Kalteng diharapkan mampu meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat.
“Dengan program-program nasional ini, kami optimistis kesejahteraan masyarakat akan meningkat,” tandasnya. (mad/rk11)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com