Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Mistius, S.Pd.
KUALA PEMBUANG – Anggota DPRD Kabupaten Seruyan, Mistius, S.Pd mengatakan jika aspirasi masyarakat merupakan hal terpenting yang harus bisa mendapat tindak lanjut.
“Sebab menurut dia, semua yang disampaikan itu berdasarkan kondisi atau fakta yang ada di lapangan. Terutama aspirasi pada sektor kesejahteraan masyarakat, perlu ditindak lanjuti oleh Pemerintah Daerah sesuai kewenangan masing-masing,” ujarnya, baru-baru ini.
Dia menuturkan, berkaitan dengan aspirasi pada sektor kesejahteraan masyarakat, selama ini ada banyak yang telah disampaikan. “Baik itu mengenai bedah rumah, bantuan pada sektor usaha misalnya pertanian, perternakan, perikanan dan sebagainya,” sebutnya.
Untuk itu, pihak dewan meminta agar Pemerintah Daerah bisa lebih pro aktif dalam memperhatikan serta mewujudkan aspirasi masyarakat terkait hal itu. Sehingga dapat menciptakan kesejahteraan dan kehidupan masyarakat yang lebih baik.
“Fungsi untuk mengeksekusi atau merealisasi aspirasi masyarakat itu adalah piha Pemerintah daerah. Jadi setiap aspirasi yang disampaikan terlebih berkaitan dengan kesejahteraan, harus bisa diwujudkan,” ucap Mistius. (rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com