FOTO BERSAMA - Bupati Katingan Sakariyas SE dan Ketua TP-PKK Kabupaten Katingan, Ny. Daurwaty Sakariyas dan sejumlah Camat serta pemenang omba TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Katingan, Senin (14/11/2022). (FOTO: ARA)
KASONGAN, radarkalteng.com – Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Katingan menggelar Rapat Konsultasi (Rakon) Tahun 2022, di gedung Salawah Kasongan, Senin (14/11/2022).
Hadir dalam pembukaan Rakon tersebut Bupati Katingan Sakariyas SE, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Sejumlah Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah serta sejumlah Camat, Ketua TP-PKK Kabupaten Katingan, Ketua TP-PKK Kecamatan se-Kabupaten Katingan.
Ketua TP-PKK Kabupaten Katingan, Ny. Daurwaty Sakariyas pada saat pembukaan kegiatan mengatakan, bahwa Rakon tersebut merupakan salah satu program kegiatan yang bertujuan untuk menyamakan program kegiatan di setiap jenjang. Rakon tersebut juga diikuti oleh TP-PKK Kecamatan, yamg terdiri dari unsur ketua, sekretaris dan ketua-ketua pokja.
Lanjutnya, dalam rakon akan disampaikan materi oleh TP-PKK Provinsi Kalimantan Tengah tentang kelembagaan dan program kerja PKK. “Selain itu, juga ada beberapa lomba yaitu fashion show, pidato dan lomba paduan suara lagu Mars PKK,” kata Ketua TP-PKK Kabupaten Katingan.
Disampaikannya juga, bahwa terdapat beberapa program kegiatan TP-PKK Kabupaten Katingan yang telah dilaksanakan pada Tahun 2022. Kegiatan tersebut diantarannya Bimtek TP-PKK Kabupaten, Kecamatan dan Desa, pembinaan 10 program pokok PKK di kecamatan-kecamatan.
Kemudian melaksanakan lomba-lomba PKK, seperti lomba administrasi PKK, lomba kader PAAR cinta kasih, lomba UP2K PKK, lomba Aku Hatinya PKK, lomba Kader Posyandu juga lomba.
“Kita juga melaksanakan Rapat Konsultasi, sebagaimana yang kita laksanakan saat ini, kemudian melaksanakan monitoring dan evaluasi. Kami mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Katingan, yang telah memberikan dukungan, sehingga kami bisa melaksanakan program kegiatan tahun 2022 ini,” tutupnya. (ara)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com