APEL PAGI - Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto SIK kembali memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh anggotanya. (FOTO: IST)
KUALA PEMBUANG, radar-kalteng.com – Kapolres Seruyan AKBP Gatot Istanto S.I.K, kembali memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh anggotanya untuk terus dapat melaksanakan tugas dengan baik dan meningkatkan pelayanan serta pengabdian kepada masyarakat.
Hal tersebut disampaikan oleh Kapolres saat memimpin apel pagi yang dilaksanakan di halaman Mapolres Seruyan, Senin (14/11/2022). Pada kesempatan itu, orang nomor satu di Polres Seruyan ini memberikan arahan dan bimbingan kepada seluruh Personel Polres Seruyan untuk tetap menjaga nama baik institusi dan marwah institusi. Seluruh personel diingatakan, untuk menghindari pelanggaran sekecil apapun.
“Untuk para Perwira di satfung masing-masing, harus selalu melaksanakan pengawasan dan mengingatkan anggotanya agar jauhi pelanggaran yang merugikan diri sendiri maupun instansi. Jaga nama baik institusi yang kita cintai ini serta jaga marwah institusi,” kata Kapolres.
Lebih lanjut, Kapolres mengingatkan kepada seluruh personel jangan sampai ada pelanggaran yang dilakukan oleh Personel. “Baik saat berdinas maupun dil uar kedinasan, yang dapat membuat citra Polri menjadi menurun di mata masyarakat,” katanya. (rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com