ZOOM MEETING - Bupati Katingan Sakariyas SE didampingi Kapolres Katingan dan Perwira Penghubung saat mengikuti arahan Presiden RI Joko Widodo melalui video conference, Senin (07/02/2022). (FOTO: DISKOMINFO KATINGAN)
KASONGAN, radar-kalteng.com – Bupati Katingan Sakariyas SE didampingi Kapolres Katingan dan Perwira Penghubung 1015 Sampit (Pabung) mengikuti arahan Presiden RI, Joko Widodo melalui video conference via zoom meeting, dari ruang rapat Bupati Katingan, Senin (07/02/2022). Turut hadir pula kala itu, staf Ahli Bupati Katingan, Direktur RS Mas Amsyar Kasongan, Sekretaris Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan, Perwakilan Dinas Kesehatan dan Dinas Sosial.
Menurut Bupati, arahan Presiden tersebut guna menyikapi perkembangan dan penanganan kasus Covid-19 khususnya Varian Omicron yang kian melonjak. “Dimana Varian Omicron tersebut, penularannya empat kali lebih cepat dibanding Varian Delta,” katanya usai mengikuti arahan Presiden RI.
Diungkapkannya, bahwa Presiden Jokowi menekankan dua hal sebagai kunci utama menekan penyebaran Varian Omicron. Pertama, dengan melakukan percepatan vaksinasi di masing-masing daerah. Kedua, masyarakat diminta tetap menaati protokol kesehatan (Prokes).
“Capaian percepat vaksinasi sangat menentukan, utamanya untuk lansia dan anak-anak. Karena memang kunci dari penanganan Omicron ini ada dua, vaksinasi dipercepat dan kembali perkuat protokol kesehatan,” tutur Sakariyas.
Selain itu, lanjut Bupati, Presiden juga menekankan kepada Kepala Daerah untuk menyiapkan rumah sakit dan isolasi terpusat dalam menghadapi datangnya gelombang Varian Omicron. “Semua diminya untuk cek kembali yang berkaitan dengan oksigen maupun obat-obatan.Apabila barang-barang tersebut belum siap atau tidak ada, diminta untuk segera cepat diinformasikan,” katanya.
Presiden juga menghimbau, untuk menghindari penuhnya rumah sakit dari pasien yang terkonfirmasi Covid-19. RS diminta hanya menerima pasien yang bergejala sedang, berat dan kritis. Sementara yang bergejala ringan dan OTG, bisa diarahkan ke isolasi terpusat.
“Tim Satgas Covid juga diminta meningkatkan pemantauan di lapangan terutama pelaksanaan protokol kesehatan. Masyarakat dihimbau tidak perlu panik dan diberikan kejelasan dan ketenenangan, serta tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah ditetapkan,” imbuhnya. (rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com