PENGHARGAAN - Bupati Seruyan Yulhaidir memperlihatkan piagam penghargaan dari Pemerintah RI atas prestasi mempertahankan WTP selama lima tahun berturut turut, Selasa (26/10/2021). (FOTO: IST FOR RK)
RADARKALTENG.COM, KUALA PEMBUANG – Bupati Seruyan Yulhaidir didampingi Kepala BKAD Seruyan, dr Bahrun Abbas menerima piagam penghargaan dari Menteri Keuangan Republik Indonesia (RI), Sri Mulyani Indrawati atas keberhasilan menyusun dan menyajikan laporan keuangan tahun 2020 dengan capaian Wajar Tanpa Pengecualian (WTP), bertempat di pendopo rumah jabatan bupati, Selasa (26/10/2021).
Penghargaan ini diberikan dari Pemerintah RI kepada Pemerintah Kabupaten Seruyan, karena telah memperoleh predikat WTP sebanyak lima kali. Piagam penghargaan diserahkan oleh Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Sampit, Abas Ashar kepada Bupati Seruyan.
Dalam kesempatan ini, Kepala KPPN Sampit juga memberikan apresiasi Pemerintah Kabupaten Seruyan karena cepat dalam penyaluran DAK dan Dana Desa.“Semoga kedepan di tahun-tahun berikutnya, Pemerintah Kabupaten Seruyan dapat terus mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian atau WTP,” tuturnya.
Sementara itu, Bupati menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh aparatur Pemerintah Kabupaten Seruyan yang telah bekerja keras dalam menyusun dan menyajikan laporan keuangan pemerintah daerah.
“Sehingga, pemerintah daerah mendapatkan penghargaan pemerintah Republik Indonesia atas prestasi mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian atau WTP,” kata Yulhaidir.
Bupati juga mengungkapkan, dengan Raihan prestasi ini, dirinya bersama seluruh jajarannya akan terus berusaha untuk memberikan yang terbaik dalam hal pelaporan keuangan. “Dengan penghargaan ini, akan menjadi motivasi kami untuk terus mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian,” imbuhnya. (rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com