TEREKAM CCTV - Pasutri RAF dan DEV ditangkap pihak Polres Kotim lantaran melakukan pencurian. FOTO : POLISI FOR RK
RADARKALTENG.COM, SAMPIT – Pasangan suami istri (pasutri) RAF dan DEV, ditangkap pihak Polres Kotim. Keduanya harus berurusan dengan hukum, lantaran melakukan tindak pindana pencurian.
“Keduanya pelaku sudah diamankan, rencananya digelar ekspose. Pelaku pasangan suami istri,” kata Kapolres Kotim AKBP Abdoel Harris Jakin, Jumat (19/02/2021).
Informasi dihimpun kejahatan itu dilakukan keduanya di sebuah toko Ajizah, Jalan Pemuda, Kecamatan MB Ketapang, Sampit, Selasa (16/02/2021) sore.
Bermula saat pemilik toko sedang menutup pintu rolling dor, pada Selasa sore. Korban lalu menaruh tasnya di tangga took. Beberapa detik kemudian, korban masuk ke dalam toko untuk mengambil barang yang tertinggal.
Hanya hitungan detik, saat korban kembali, tas yang ia taruh sudah raib dari tempatnya. Sadar barangnya digondol maling, korban lalu masuk ke toko dan mengecek rekaman CCTV yang ada di depan toko. Benar saja, ternyata tasnya diambil oleh kedua pelaku, hingga korban langsung melapor ke Polres Kotim.
“Sepertinya sudah diintai, karena dia tahu momen saat anak saya menutup toko,” kata Dwi, ibu korban.
Sejumlah barang berharga di dalam tas turut raib, diantaranya, dua buah HP, uang tunai Rp2,5 juta, gelang emas, kartu ATM berisi uang Rp4 juta juga habis dikuras pelaku.
“Mungkin karena KTP juga ada di dalam tas, sama buku tabungannya. Karena PIN ATM menggunakan tanggal lahir, jadi mereka mudah mengambil uangnya,” terang ibu korban.
Tidak butuh waktu lama, setelah melakukan oleh TKP, meminta keterangan korban dan hasil rekaman CCTV, Polres berhasil meringkus keduanya pada Rabu (17/02/2021) sekitar pukul 16.00 WIB, di kediaman pelaku. Atas ulahnya keduanya kini harus meringkuk di penjara. (spt/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com