PELETAKAN BATU PERTAMA:Wakil Bupati Mura Rejikinoor SSos saat melakukan peletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Tahfiz Quran Almubarokah,Rabu (27/1/2021).FOTO:RK
RADARKALTENG.COM,PURUK CAHU-Wakil Bupati Murung Raya (Mura), Rejikinoor Ssos menghadiri sekaligus meletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Tahfiz Quran Almubarokah di Jalan Tjilik Riwut, Kota Puruk Cahu, Rabu (27/1/2021).
Peletakan batu pertama Pesantren Tahfiz Quran Almubarokah tersebut dihadiri Wakil Ketua II DPRD Mura, Rahmanto Muhidin, perwakilan pengurus MUI Mura, NU Mura, Muhammadiyah Mura, pengasuh Pondok Pesantren Yasin Muara Teweh Rusmadi Darsani LC serta organisasi keagamaan,organisasi pemuda maupun masyarakat sekitar.
Dalam sambutanya, Wabup mengatakan, turut gembira sebab semakin bartambahnya lembaga pendidikan agama di Kabupaten Mura.
“Mewakil pemerintah daerah saya mengapresiasi atas dimulainya pembangunan Pondok Pesantren Tahfiz Quran Almubarokah ini. Saya harap pembangunan ini mendapat dukungan dari semua pihak, seperti dari pihak swasta maupun masyarakat sendiri,”ujar Rejikinoor.
Rejikinoor juga menyampaikan,pihak eksekutif maupun legislatif akan selalu mendukung segala macam upaya peningkatan sumber daya manusia para generasi muda, terutama dalam dalam bidang keagamaan.
“Ini merupakan kerja kita bersama seluruh elemen masyarakat, untuk meningkatkan kuantitas anak didik dan kualitas generasi muda kita kedepannya melalui sektor pendidikan yang lebih baik lagi,”tegasnya.
Sementara itu,Ketua pengurus Pesantren Tahfiz Quran Almubarokah,Muhajir Efendi mengatakan,luas lahan sebagai lokasi pendirian pesantren tersebut kurang lebih 1.300 meter persegi dan diharapkan dalam penyelesaian pesantren mendapat dukungan dari semua pihak, baik itu pemerintah, pengusaha maupun masyarakat.
“Dukungan pemerintah dan pihak swasta sangat diperlukan dalam proses penyelesaian rencana pondok pesantren ini, sehingga dapat sesegera mungkin fungsional,”pungkasnya.(rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com