Kapolresta Palangka Raya, Kombes (Pol) Dwi Tunggal Jaladri SIK, SH, M.Hum.
RADARKALTENG.COM, PALANGKA RAYA – Meningkatnya aksi kejahatan di wilayah Kota Palangka Raya dalam beberapa waktu terakhir, khususnya kasus pencurian mendapat reaksi tegas dari jajaran Polresta Palangka Raya. Polisi kian menggencarkan patroli rutin kawasan pemukiman warga, termasuk titik-titik yang dianggap rawan tindak kejahatan.
Kapolresta Palangka Raya, Kombes (Pol) Dwi Tunggal Jaladri SIK, SH, M.Hum mengatakan, sejak banyaknya karyawan yang dirumahkan sebagai dampak dari penyebaran Virus Corona. Angka kejahatan belakangan meningkat, khususnya kasus pencurian.
Untuk mengantisipasi kasus serupa terus terjadi, pihak Polresta mengambil langkah dengan semakin menggencarkan patroli rutin di kawasan pemukiman. Khsususnya, daerah yang dianggap rawan. “Kita lakukan antisipasi dengan meningkatkan patroli, khususnya di kawasan rawan” jelas Kapolresta, baru-baru ini.
Polisi tidak segan-segan untuk mengambil tindakan tegas, terhadap para pelaku kejahatan yang berani beraksi di wilayah hukum Polresta Palangka Raya. “Tentunya tindakan tegas sesuai SOP juga akan kita lakukan. Ini demi memberi rasa aman kepada masyarakat, di tengah penyebaran Virus Corona saat ini ,” tutur Jaladari.
Pada kesempatan itu, dia juga mengingatkan masyarakat agar tetap meningkatkan kewaspadaannya akan kasus pencurian yang masih terjadi. “Salah satunya, dengan meningkatkan keamanan lingkungan tempat tinggal masing-masing,” imbuhnya. (rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com