POTONG PANTAN - Kedatangan Kapolres Bartim, AKBP Hafidh Susilo Herlambang dan isteri di kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalalawah, disambut Prosesi Adat Natas Banjang, Kamis (13/02/2020). FOTO: POLISI FOR RK
RADARKALTENG.COM, TAMIANG LAYANG – Kedatangan Kapolres Barito Timur (Bartim) yang baru, AKBP Hafidh Susilo Herlambang di Kabupaten berjuluk Gumi Jari Janang Kalalawah, disambut Prosesi Adat Natas Banjang, Kamis (13/02/2020). Prosesi Natas Banjang Acara di halaman Mapolres Bartim ini, dipimpin oleh Robert Hartama.
Menurut Robert, Bartim memiliki ragam kebudayaan yang sangat tinggi. Salah satunya, tradisi penyambutan tamu kehormatan yang datang. Yakni, dengan melakukan Prosesi Natas Banjang atau yang umum dikenal dengan istilah potong pantan. “Kita membuat gerbang dengan pagar penghalang, sebagai tanda penyambutan sekaligus menanyakan tujuan mereka datang ke Bartim,” jelasnya.
Setelah mendapatkan penjelasan dari tamu yang disambut dan tujuan mereka bagus, maka wadian mempersilahkan memotong pagar penghalang atau banjang. “Itu sebagai pertanda membuka pintu bagi tamu untuk datang ke Baritim, sebut Robert.
Sementara Kapolres Bartim yang baru, mengucapkan terima kasih atas prosesi penyambutannya itu. Dia beserta keluarga berharap, bisa diterima dengan baik oleh masyarakat Bartim dalam tugasnya sebagai Kapolres.
“Kami mohon diterima oleh warga Bartim, diimana kami ditempatkan sebagai Kapolres di sini. Mohon bantuan dan dukungan dari masyarakat semua, termasuk rekan-rekan media. Kita akan bekerja bersama-sama. Motto saya adalah sukses melalui kebersamaan” kata Hafidh saat diwawancarai awak media.
Dia juga berjanji, akan melanjutkan program Kapolres sebelumnya yang sudah bagus serta meningkatkan hal yang dirasa masih kurang. “Untuk pekerjaan maupun kinerja, kita tetap melanjutkan kegiatan yang dilaksanakan Pak Zulham. Nanti kalau ada yang kurang, akan kita tambahkan,” imbuhnya. (tml/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com