RADARKALTENG.COM, KUALA PEMBUANG – Saat ini diprediksi sudah memasuki musim kemarau, sehingga dikhawatirkan akan terjadi kebakaran lahan maupun hutan yang tidak dapat dikendalikan.
Terkait itu, anggota DPRD Seruyan Muhammad Aswin mengimbau masyarakat maupun perusahaahn untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan maupun pekarangan.
“Jika membakar di musim seperti ini, sangat berbahaya sekali. Karena tumbuhan maupun lahannya juga kering dan riskan terhadap kebakaran,” ujarnya kepada sejumlah wartawan, baru-baru ini.
Dia menjelaskan, jika dampak dari pembakaran hutan dan lahan banyak sekali. Terutama, sangat membahayakan bagi kesehatan manusia. “Akibat asap yang ditimbulkan, menyebabkan inpeksi saluran pernapasan akut (ISPA). Belum lagi dampak lainnya seperti dampak kabut asap yang menyebabkan jarak pandang terganggu,” sebutnya.
Meski saat ini masih ada curah hujan di Kabupaten Seruyan, namun harus diantisipasi dan diwaspadai sejak dini agar tidak sampai terjadi kebakarana hutan dan lahan tak terkendali.
“Pemerintah juga telah menghimbau kepada seluruh masyarakat, untuk tidak melakukan pembakaran hutan dan lahan,” kata Politisi Partai NasDem ini.
Selain itu, lanjut Aswin, pihak kepolisian juga sudah menyampaikan imbauan larang membakar hutan dan lahan. Pasalnya, ada dampak hukumnya pagi siapa saja yang melakukan.
“Kami imbau, apabila melihat tanda-tanda kebakaran atau titik api di lahan atau hutan, segera bertindak untuk memadamkan atau memberitahukan kepada pihak – pihak terkait,” tambahnya. (srn/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com