RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Kepengurusan Ikatan Guru Indonesia (IGI) Kabupaten Katingan, hasil reshuffle periode 2016 – 2021 dilantik oleh Ketua IGI Provinsi Kalimantan Tengah, Dr. Rusnanie, M.Pd, Sabtu (02/03/2019). Bertepatan dengan kegiatan tersebut, juga dirangkai dengan penganugrahan literasi indonesia kepada Ny. Daurwaty Sakariyas dan Drs. M. Hasrun, M.Pd.
Ketua Tim Penggerak PKK yang juga Pembina IGI Kabupaten Katingan, Ny Daurwaty, usai menerima penganugrahan mengatakan jika sebagai bangsa yang besar, Indonesia khususnya Kabupaten Katingan harus mempu mengembangkan budaya literasi sebagai prasyarat kecakapan hidup abad ke -21.
“Harapan saya, tunjukan konsistensi IGI dalam membantu dunia pendidikan di daerah. Buatlah kegiatan positif dan bermanfaat bagi kalangan dunia pendidikan,” tuturnya saat acara di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan.
Menurutnya, dengan dilantiknya Pengurus IGI ini hendaknya dapat berperan aktif dala membantu peningkatan mutu serta kompetensi guru di Kabupaten Katingan. “Sehingga nantinya, akan memberikan warna pendidikan baik siswa serta para guru,” imbuhnya.
Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Katingan, M. Hasrun mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh para ibu dan bapak guru yang tergabung dalam organisasi IGI ini. “Kami dari Dinas Pendidikan mendukung kegitan IGI, guna memajukan dunia pendidikan di Katingan,” ujarnya.
Sedangkan Ketua IGI Kalimantan Tengah, Dr. Rusnanie menuturkan, jika dalam kurun waktu enam bulan tidak mengadakan kegiatan pengembangan kompetensi, maka kepengurusan akan dibekukan. “Untuk itu, kepengurusan IGI harus aktif melaksanakan berbagai kegiatan guna peningkatan mutu pendidikan daerah,” ucapnya.
Dijelaskannya, IGI merupakan sebuah organisasi untuk meningkatkan mutu pendidikan guru di daerah. “Jadi bukan sebagai pesaing, namun sebagai mitra oraganisasi seprofesi guru lainnya,” tutur Rusnanie.
Adapun kepengurusan IGI Kabupaten Katingan, hasil Reshuffle periode 2016 -2021 tahun 2019 adalah, Ketua Alten Damai Gandja, S.Pd, Wakil Ketua Diana Mulawarmaningsih, S.Ag, Sekretris Ria Martallata, ST, Wakil Sekretaris Endang, S.Pd, dan Bendahara Sepmiatie, S.Pd. M.Pd (ara/rk1)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com