RADARKALTENG.COM, KASONGAN – Bupati Katingan Sakariyas SE mengajak seluruh elemen untuk bersama-sama menciptakan suatu tata keharmonisan yang damai pada setiap lapisan masyarakat.
“Dalam suasana seperti itu, umat manusia bisa hidup dalam ikatan persaudaraan, salaing mencintai dan bersama-sama berbuat kebaikan demi kebahagiaan sesama umat manusia,” ujarnya, baru-baru ini.
Dia juga mengajak seluruh masyarakat, untuk menjalin persatuan dan kesatuan yang kokoh, hidup berdampingan, bersama-sama memelihara kerukunan antar umat beragama serta toleransi yang tinggi.
“Mari pelihara rasa saling percaya diantara kita. Sehingga selalu dapat berkomunikasi dengan suasana yang damai dan sejuk. Terlebih 2019 ini, disebut tahun politik dan pesta demokrasi,” kata Bupati.
Sakariyas mengimbau pada semua, untuk tidak mudah terpancing dengan informasi bohong atau berita hoax. Pasalnya, itu dapat menimbulkan keresahan dan bahkan kerusuhan, yang pada akhirnya meriginakn diri sendiri dan orang lain. “Saya juga mengajak semua, untuk menujukan nilai-nilai ketaatan, keteraturan dan cinta kasih,” imbuhnya.
Menurutnya, seorang pribadi yang berhati mulia merupakan benih yang baik bagi terciptanya saling pengertian antar suku, ras dan agama menuju Indonesia bersatu serta berdaulat. “Kita menyadari, Indonesia merupakana bangsa yang majemuk. Terdiri dari berbagai suku, agama, etnis, bahasa dan budaya,” tutur Bupati.
Sehingga Tidak ada cara lain menghadapi kemajemukan itu, lanjutnta, kecuali dengan membangun kebersamaan, saling menghormati serta menghargai perbedaan masing-masing. “Kemajemukan bangsa harus kita sikapi dengan penuh rasa syukur. Keragaman yang kita miliki tersebut, harus diterima denagai anugerah dari Tuhan Yang Maha Kuasa,” ucapnya.
Pada semua tokoh agama dan masyarakat, Bupati memintai agar dapat menjadi pelopor pemersatu bangsa serta mitra pemerintah dalam menyelesaikan berbagai permasalahan. “Termasuk di dalamnya, mendukung lewat doa dam partisipasi aktif terhadap berbagai kebijakan dan program pemerintah demi terwujudnya Katingan Bermartabat,” harapnya. (ara/rk)
Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}Your submission failed. The server responded with {{status_text}} (code {{status_code}}). Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
{{#message}}{{{message}}}{{/message}}{{^message}}It appears your submission was successful. Even though the server responded OK, it is possible the submission was not processed. Please contact the developer of this form processor to improve this message. Learn More{{/message}}
Submitting…
Copyright © Radar-Kalteng.com